Bandit tattoo a.k.a Areu Djangkaru melukis dengan tinta black and grey di kaki kiri ipank okaydokay. Bukan karena tattoonya bergambar landrover yang seperti hendak keluar dari asap berbentuk tribal, tapi ide mengenai hasrat bagaimana mobil bisa menciptakan ikon mewah bagi sebuah pencapaian manusia terhadap teknologi.
Disinyalir ada begitu banyak orang yang tergila-gila dengan apa yang disebut sebagai 'penciptaan manusia terhadap teknologi'; salah satunya adalah mobil; mobil mencerminkan status sosial, prilaku dan cara berkumpul atau berkelompok, mobil juga mencerminkan dari kelas mana dia berada secara ekonomi.
Sebuah pembuktian terhadap sosial masyarakat dengan wujud benda-benda; rayuan teknis dan kerumitan terhadap apa yang membuatnya menarik adalah proses industri hasil ciptaan dan pengalaman akan kejutan-kejutan tak terduga dari benda-benda itu; pengalaman inilah yang membuat manusia terus bergerak membuat inovasi baru dalam frame-frame tertentu.
Tapi tentu hal ini menarik; sebab wajah dunia tampak menjadi penuh warna dan tentu rumit (gh)
----------------------
0 comments:
Post a Comment